Bagi kita, malam terasa indah. Ditemani gemerlap cahaya bintang dan bulan. Terlintas dibenakmu bayangan tentang 'dirinya'. Mungkin, ada bagian yang perlu kita ubah. Namun tak ada sela yang harus kita isi. Bukankah takdir kita sudah jelas?
Lalu saat kau berkata, "Aku mencintaimu", mungkin kau akan merasa pelangi tak lagi membawa cerita bahagia dikeesokkan harinya. Mungkinkah kata-kata itu ambigu? Atau, kita saja yang menganggapnya terlalu saru?
"Aku mencintaimu," katamu. Mengertikah kau apa artinya? Mengertikah kau kalau kita tak pernah bisa berada dalam cerita yang sama, dalam pelangi yang sewarna?
Dan saat kau berkata "Sungguh cintaku tulus hanya untukmu" mengertikah kau apa artinya? tahukah kau semua takdirmu?
Dan saat kau berkata "aku berjanji selamanya akan mencintai dirimu" mengertikah kau apa artinya? yakin kah kau? tahukah kau bahwa suatu hari nanti, mungkin kau akan mencintai insan insan yang lainnya
Dan saat kau berjanji "Kita akan slalu bersama. Aku berjanji, akan menjagamu, tak akan melupakanmu, dan tak akan meninggalkanmu" Mengertikah kau artinya? yakinkah kau akan hidup slama itu? yakinkah jiwa ragamu sanggup melaksanakannya? Yakinkah kau, bahwa cintamu itu tak akan pernah redup? Slalu hidup dan tak pernah pudar?
Saat kau berkata, "AKU MENCINTAIMU" mengertikah kau artinya? Arti cinta bagimu? arti kata-katamu itu?
dan saat kata-kata cinta itu terlontar dari benakmu, dari mulutmu, itu mungkin hanya menjadi bualan, jika kau, belum memahami, apa arti dari cinta
Takdir kita sudah jelas. Kau, aku, tahu itu.
3 komentar on "Ketika Kau Katakan Cinta"
wow. . .
NICE!!!!
Nice post. So heart touching :)
2019 and i still read that
nice. 2023 and i still read that. so nostalgic. iam the third part that u never know.
Posting Komentar